SLAWI - Hasil seleksi Panitia Pemilihan Kecamatan
(PPK) Pemilihan Gubernur (Pilgub) diumumkan pada Jumat (16/11) pagi.
Pengumuman anggota PPK ditempelkan di sejumlah tempat strategis,
terutama di kantor kecamatan.
“Selain itu KPU juga mengumumkan hasil seleksi itu
melalui website www.kpud-tegalkab.go.id,’ ungkap Ketua Komisi Pemilihan
Umum (KPU) Kabupaten Tegal, Drs Sukartono, kemarin.
Menurutnya,
setelah pengumuman berlangsung, anggota PPK terpilih akan dilantik
pada Selasa (20/11) di Gedung Korpri Slawi. Sementara jumlah pendaftar
anggota tersebut, Sukartono menyebutkan, ada 292 orang. Padahal,
anggota PPK yang dibutuhkan hanya 90 orang untuk 18 kecamatan.
"Antusias
warga Kabupaten Tegal terhadap Pilgub Jateng ini cukup tinggi.
Terbukti, jumlah pendaftar melebihi kebutuhan kami. Meski begitu, kami
tetap akan selektif dalam memilih mereka," kata pria ganteng ini.
Setelah
dilantik, Sukartono meminta anggota PKK segera berkoordinasi dengan
pihak kecamatan masing-masing. Upaya itu dilakukan untuk pengajuan
sekretaris PPK yang nantinya akan diajukan ke bupati. Pengusulan
sekretaris PPK berjumlah tiga orang dan akan dipilih satu orang untuk
membantu kerja PPK.
“Setelah seleksi PPK, KPU
akan mengumumkan seleksi Panitia Pemungutan Suara (PPS) yang diajukan
oleh kepala desa (Kades) dan badan perwakilan desa (BPD),” katanya.
Dia
menyebutkan, anggota PPS berjumlah tiga orang, namun kades dan BPD
diminta mengajukan dua kali lipat dari kebutuhan. Hal itu dilakukan
untuk mengantisipasi kemungkinan anggota PPS terpilih mengundurkan diri.
“Saya yakin antusias warga untuk menjadi anggota PPS cukup tinggi.
Tapi, pengajuan dibatasi hanya enam orang," ujarnya.
Ditambahkannya
pula, dalam dua tahun mendatang, masyarakat akan disuguhi proses
demokrasi dari mulai Pilgub, Pemilihan Kepala Daerah dan Wakil Kepala
Daerah (Pilkada), Pemilihan Presiden (Pilpres), dan Pemilihan Anggota
Legislatif (Pileg). Pesta rakyat itu membutuhkan peran serta masyarakat
untuk menyukseskan agenda tersebut. Tak hanya sebatas partisipasi
dalam pemungutan suara, namun kondusifitas juga harus tetap dijaga oleh
masyarakat.
“Butuh dukungan semua pihak untuk menjadikan pesta demokrasi ini bermakna,” pungkasnya. (yer)
Sumber Berita : http://www.radartegal.com/index.php/Hasil-Seleksi-PPK-Diumumkan.html
0 komentar:
Posting Komentar