SLAWI - Upaya menjalin jejaring kebersamaan dan jalinan komunikasi langsung antara TNI, Polri dan birokrat didua wilayah kota dan kabupaten, menjadi landasan Kodim 0712/Pagongan menggelar giat olahraga bersama antar instansi yang ada di Garnizun Tegal, Kamis
(19/5) pagi di halaman Makodim setempat. Dalam kesempatan ini dua pucuk pimpinan daerah baik kota dan kabupaten berkesempatan menyampaikan sambutan singkatnya diatas podium bersama dengan kalangan muspida dua daerah dan Dandim 0712/Pagongan Letkol (ARH) Elman Nawendra.
Dikesempatan pertama Wali Kota Tegal Ikmal Jaya mengakui bahwa dirinya dibesarkan bukan dari kalangan militer. "Militer memang sudah terbiasa menerapkan kedisiplinan dalam setiap jejak dan nafasnya. Disinilah media yang paling tepat untuk menutupi kekurangan yang ada karena diantara kita sudah saling kenal secara dekat. Dan TNI juga secara berkesinambungan mampu menjaga kedaulatan dan ketentraman wilayah kota serta kabupaten," tegasnya.
Sementara itu, dikesempatan kedua Bupati Tegal Agus Riyanto lebih banyak mengupas kebersamaan yang selama ini telah mampu dirajut TNI dengan pemda serta rakyat jelata. "Kekuatan itu ada dalam kebersamaan. Dan saya sudah punya wacana untuk menjadikan wilayah kabupaten yang terbentang dari pintu masuk Pagongan hingga Margasari menjadi etalase kebersamaan antara TNI, Polri, pemkab dan rakyatnya," selorohnya.
Sumber Berita : Radar Tegal 19 Mei 2011
0 komentar:
Posting Komentar