Minggu, 31 Juli 2011

Dua Perampok Lintas Provinsi Ditangkap

TEGAL - Dua perampok yang beraksi di sejumlah provinsi atau lintas provinsi,berhasil ditangkap Resmob Polres Tegal Kota.Mereka dilaporkan melakukan operasinya di sejumlah kota di Jateng, DIY dan Jabar.Kasat Reskrim Polres Tegal Kota AKP Heriyanto SH mengatakan, berdasarkan laporan dari personelnya yang memburunya, kedua perampok itu ditangkap di Yogyakarta. Mereka berasal dari kelompok Medan, Sumatera Utara.
''Dua pelaku perampokan yang kami amankan adalah Sitorus dan Manulang. Keduanya sudah mengaku, pernah merampok di Kota Tegal.
Kemudian beraksi di Cirebon, Semarang dan Yogyakarta. Nanti kalau sudah kami periksa, wartawan silakan memotretnya,'' terang dia.
Lima Orang
Kawanan perampok  kelompok Medan itu, kata dia, berjumlah lima orang. Di tiap kota yang menjadi sasarannya, selalu merekrut anggota baru untuk dijadikan informan. Setelah informasi sasaran yang diincar sudah dikantongi, kelimanya langsung beraksi.
Dia mengatakan, kasus perampokan di Kota Tegal yang diakui kedua perampok yang ditangkap adalah, pada dua hari menjelang perayaan Natal, di rumah toko (ruko) kelontong ''Sinar Baru'' di Jl Kapten Sudibyo 24, sekitar pukul 06.15, Rabu 23 Desember 2009.
Saat perampokan terjadi, sejumlah toko di sepanjang jalan arah Tegal-Purwokerto itu belum buka, dan tidak banyak saksi yang mengetahui. (D12-18)
Sumber Berita : http://suaramerdeka.com/v1/index.php/read/cetak/2011/08/01/154503/

0 komentar:

Posting Komentar